Selamat datang di blog ekodarmawan93.blogspot.com - Kumpulan Artikel Tekhnologi - Blog ini berisikan artikel bermanfaat yang bertemakan tekhnologi

Senin, 21 Mei 2012

Resensi novel laskar pelangi


Judul Buku : Laskar Pelangi
Pengarang : Andrea Hirata
Penerbit : Bentang Pustaka
Tebal Buku : 534 halaman
Dalam novel yang dibuat oleh Andrea Hirata ini adalah novel yang dibuat berdasarkan kisah nyata dari sang penulis novel. Andrea Hirata adalah Seseorang yang suka bermimpi dalam menjalankan hidupnya. Namun, mimpi itu akan dia usahakan untuk menjadi kenyataan. Didalam Novelnya Dia lebih menceritakan tentang masa lalunya di Belitong. Sehingga cerita yang ada didalam Novel ini benar – benar bersuasana sama seperti tempat asli terjadinya kejadian tersebut.
Gaya bahasa yang digunakan Andrea Hirata dianggap sebagai gaya yang baik dan sangat menarik, didalamnya selain menggunakan Bahasa Indonesia juga menggunakan Bahasa Melayu yang membuat para pembaca tampak sedikit kebingungan dan harus menerka apa maksud dari bahasa tersebut. Namun, arti didalam setiap Bahasa Melayu yang digunakan selalu terdapat dikalimat terbawah, sehingga setelah membaca pengertian dari Bahasa yang digunakan kita dapat mencerna kembali Bahasa Melayu yang tadinya sedikit kurang dimengerti.
Alur yang terdapat didalam Novel ini adalah Alur Campuran, namun lebih dominan menggunakan Alur Maju. Pengarang menggunakan sudut pandang orang Pertama, karena Penulis merupakan Toko Utama didalam cerita ini. Sehingga ceritanya membuat penasaran bagi para pembaca sehingga ingin cepat menyelesaikan membacanya. Novel ini banyak mengandung amanat yang bermanfaat bagi para pembacanya. Andrea Hirata mengajarkan kita agar tidak terlebih dahulu Putus Asa, jika ingin meraih mimpi yang diinginkan.
Cara pengarang menggambarkan tokoh – tokoh dalam cerita ini berlainan dengan cara yang biasa dipakai oleh Pengarang lainnya.
Hal yang menarik dari Novel ini adalah dapat membangkitkan kita agar tidak mudah putus asa jika, ingin meraih mimpi. Mengajarkan kita agar baik terhadap teman sesama dan mau untuk saling membantu. Dalam Novelnya, Andrea Hirata pandai menyelipkan pertanyaan yang terus tersirat, dari awal cerita sampai akhir ceritanya terdapat arti dari Bahasa Melayunya dan cara membacanya, cerita ini memikat dan penuh dengan muatan pesan yang dapat direnungkan dan diterjemahkan dengan lebih dalam.

Senin, 23 April 2012

Peran Open Source dalam dunia Teknologi dan Informasi

Peran Open Source dalam dunia Teknologi dan Informasi


Pengertian Open Source, Open Source adalah mempublikasikan suatu produk yang memiliki hak cipta untuk publik secara bebas dan leluasa, bisa di publikasikan kesemua orang, akan tetapi walaupun boleh dipublikasikan dan disebarkan dari orang satu keorang lain nya, produk itu tidak boleh diperbanyak, dijual, dibajak, diganti nama pencipta produk dan lain sebagainya, termasuk yang mengandung unsur menghak patenkan produk yang telah memiliki hak cipta tersebut, hal  tersebut adalah hal yang tidak diperbolehkan dan akan dijerat dalam suatu undang-undang Hak cipta.


Jadi peran Open Source dalam dunia Teknologi dan informasi contohnya adalah OS linux, Linux adalah salah satu OS yang dibagikan secara free kepada publik, sistem operasi Linux ini bisa dipublikasikan sesemua publik karena linux ini adalah OS dari Open Source, selain itu linux bisa dikembangkan secara leluasa akan tetapi harus mendapatkan ijin dari perusahaan yang mengelola OS Linux, jadi suatu OS tersebut bisa diberi nama pengembang OS tersebut, tapi OS tersebut juga harus mencantumkan nama dari orang yang telah membuat dan mengembangkan Linux pertama kali, jadi dengan adanya Open Source dalam dunia teknologi dan informasi adalah semakin banyak nya software yang dapat kita gunakan secara free, dan lebih banyak lagi peran Open Source lain nya dalam perkembangan dunia teknologi dan informasi.

Dengan adanya Open Source dalam Dunia teknologi dan informasi, maka akan mengurangi pembajakan software yang digunakan untuk dijual, karena software tersebut telah diberi lebel open source maka software tersebut gratis.

Selasa, 06 Maret 2012

Pengaruh Teknologi Tinggi Dalam Kultur Kita

Perkembangan Teknologi sangatlah berpengaruh terhadap keadaan kulkur kita sekarang. Tidak terpungkiri bahwa hampir disetiap kultur saat ini banyak yang memuat beberapa hal – hal yang berkaitan dengan Perkembangan Teknologi.
Hal – hal yang berbau Fiksi ilmiah pun mulai tumbuh subur seperti rerumputan yang bermunculan disaat musim hujan. Bayangan akan kehidupan diabad yang super modern hingga pemikiran untuk menciptakan kehidupan diluar angkasa.


Contoh dari hal – hal diatas terdapat pada beberapa film – film box office , kartun , novel dan lainnya.
1. Star Wars
Film ini sangat populer. Star Wars menceritakan tentang kehidupan seorang Jedi di Long ago, in a galaxy far, far away.. Petualangan dan pertempurannya seru. Tapi saya bahas segini aja. Mending nonton filmnya..
Teknologi di film ini banyak: Pesawat Antariksa FTL(Faster Than Light), Komunikasi 3D, Senapan Laser, Mobil Terbang, Pasukan Robot…. Intinya, berbagai teknologi di film ini adalah impian para futurist. Bayangan akan bagaimana bentuk teknologi yang akan digunakan di masa depan. Sebetulnya, beberapa dari teknologi ini sudah tidak begitu lama lagi.. Walau mungkin adanya Alien dan koloni di luar angkasa, perang antar planet masih dalam lingkup science fiction.
2. The Matriks
Film ini menceritakan bahwa sebenarnya kita hidup dalam “Virtual Reality” yang dinamakan The Matrix. Di dunia nyata, Mesin denganAI (Artificial Intellegence) yang luar biasa tinggi telah menguasai bumi. Manusia yang hidup dalam The Matrix ini adalah “ladang” energi bagi para mesin. Sedangkan manusia-manusia yang tersisa dan masih bertahan dalam perang dengan mesin-mesin tersebut, bergerak secara underground dalam dunia The Matrix.
Teknologi yang paling menarik bagi saya disini adalah “Virtual Reality” dan “Artificial Intellegence“.
Virtual Reality sekarang, tentunya masih tak ada apa-apanya dengan yang digambarkan di film, tapi perkembangannya cukup mengagumkan. bila kita lihat grafik kotak-kotak di komputer jaman baheula, hingga tampilan game mutakhir.. The Matrix is closer than you think. Lagipula, apa yang kita lihat dan rasakan itukan hasil proses otak kita..
3. Andromeda
Film ini mengisahkan beberapa kelompok peneliti dan pihak keamanan luar angkasa yang bertugas untuk mencari sumber kehidupan lain selain Bumi. Orang – orang ini hidup dan tinggal pada sebuah Space Ship yang memiliki teknologi paling mutakhir. Kapal ini memiliki kecerdasan tersendiri seperti seorang manusia. Bahkan kapal ini memiliki tubuh tiruan yang berbentuk robot seorang wanita.
4. Doraemon
Petualangan
Kisah kartun ini merupakan salah satu kisah yang sangat popular diseluruh dunia. Selama lebih dari 30 tahun cerita kartun tentang keajaiban peralatan doraemon digemari setiap anak – anak dan bahkan oleh orang dewasa sekalipun. Doraemon merupakan kisah yang menceritakan tentang sebuah robot kucing yang berasal dari abad ke-22 melalui perantara mesin waktu. Sang penulis, Fujiko F. Fujio, merupakan seseorang yang memiliki pemikiran imajinasi terbaik mengenai alat – alat masa depan. Dia menceritakan, pada peran Doraemon memiliki 1001 macam peralatan apa saja yang menjadi permintaan – permintaan aneh dari Nobita.
5. Angels&Demons
  1. by: Dan Brown
Buku ini mengisahkan tentang perjalanan Robert Langdon dalam mencari sebuah teknologi mutakhir yang hilang, yaitu anti-materi. Disebut begitu karena zat ini mempunyai sifat – sifat yang sangat bertolak belakang dengan sifat materi. Zat ini sangat membahayakan karena daya ledaknya sangat kuat. Sayangnya, zat ini disalahgunakan oleh sekelompok orang untuk meledakkan sesuatu yang berharga.

Tekhnologi Pencari Situs di Dunia Internet

Google




Google adalah plesetan dari kata 'googol', yang dipakai oleh Milton Sirotta, keponakan dari ahli matematika Amerika Edward Kasner, untuk menyebutkan angka 1 dan mempunyai 100 angka nol dibelakangnya. Google memakai kata ini dalam menjelaskan misi perusahaan untuk mengorganisasi sedemikian banyaknya informasi yang tersedia di Internet dan didunia ini.

Pencetus lahirnya google adalah dua orang mahasiswa Standford University, Larry Page dan Sergey Brin. Larry Page lahir pada tanggal 26 Maret 1973 di Lansing, Michigan

Ketika menjadi seorang siswa di program Ph.D. ilmu komputer Universitas Stanford, Page bertemu Sergey Brin. Bersama mereka menjalankan mesin pencari Google, yang mulai beroperasi pada 1998. Google didasarkan pada teknologi PageRank yang telah dipatenkan, yang mendasarkan pada struktur link - link antar situs web untuk menentukan peringkat suatu situs tertentu. Page masih tetap on leave dari program Ph.D.

Dengan terus melakukan penelitian Page menjalankan Google sebagai presiden bersama dengan Brin sampai 2001, ketika mereka merekrut Eric Schmidt untuk menjadi ketua umum dan CEO Google. Page sekarang menjalankan Google sebagai tritunggal bersama dengan Brin dan Schmidt.

Eric Schmidt merupakan lulusan Yorktown High School (Virginia). Setelah lulus dari yorktown Schmidt meneruskan sekolahnya ke Princeton University untuk mendapatkan gelar Bachelor of Science pada bidang studi Electrical Engineering. Pada tahun 1979 Schmidt mendapatkan gelar Master dalam Rekayasa Elektronika dan kemudian diteruskan dengan gelar Ph.D. dalam Ilmu Komputer pada tahun 1982 dari University of California, Berkeley. Schmidt juga bergabung dalam pembuatan lex, sebuah lexical parser dan sebuah alat penting dalam konstruksi compiler. Selain itu ia juga pernah mengajar secara part time di Standford Business School sebagai seorang professor.